THOUSANDS OF FREE BLOGGER TEMPLATES

Minggu, 12 April 2009

Merencanakan Presentasi Secara Umum

Untuk merancang sebuah presentasi, secara umum perlu diperhatikan beberapa hal seperti : peserta (audiences), tujuan yang ingin dicapai, format presentasi dan materi yang diperlukan, alat peraga visual, serta durasi presentasi.
a. Peserta
Tentukan/ identifikasi dolongan peserta presentasi, apakah dari kalangan siswa, pengusaha, organisatoris, atau kalangan masyarakat umum.
b. Tujuan
Rumuskan tujuan presentasi kita, apakah bersifat memberi informasi, mempengaruhi (persuasif), memberi insprirasi, mengajari dan lain-lain.
c. Format dan Materi Presentasi
Tentukan format/ bentuk presentasi kita dan susunlah konsep materinya. Yang dimaksud format presentasi adalah apakah berupa presentasi lisan (oral presentation), presentasi menggunakan powerpoint (slide presentation), atau presentasi video (video presentation).
d. Alat Peraga Visual
Tentukan alat peraga visual yang akan kita gunakan (OHP, komputer, LCD Proyektor, dan lain-lain). Rumuskan pula komponen pendukung, dan kemampuan apa yang dibutuhkan.
Komponen pendukung dapat berupa animasi, video dan audio, sedangkan kemampuan yang dibutuhkan meliputi kemampuan mengoperasikan peralatan dan menyediakan komponen-komponen presentasi.
e. Durasi Presentasi
Aturlah durasi presentasi kita. Pengaturan durasi meliputi pembagian tiap segmen/bagian presentasi. Aturlah lama waktu menayangkan slide, berbicara, menayangkan video, dan melakukan tanya jawab. Kita harus mematuhi durasi ini. Ada baiknya kita membuat rencana detail diatas kertas untuk membagi waktu tiap segmen presentasi kita.

0 komentar: